Palopo- Upaya terus dilakukan jajaran Polres Palopo dalam memutus penyebaran Corona Virus Desiase (Covid-19), salah satunya melakukan penyemprotan desinfektan.
Hal tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas, Tim Satgas Covid-19 dan Bhabinsa bersama pemerintah Kelurahan Latuppa melakukan penyemprotan disinfektan di rumah-rumah ibadah dan permukiman masyarakat, Kamis, (29/10/2020).
Bhabinkamtibmas Latuppa Bripka Johan Tonglo mengatakan bahwa kegiatan ini guna untuk mencegah dan memutus penyebaran virus corona yang mana semakin meningkat.
” Untuk itu kita lakukan penyemprotan desinfektan di fasilitas Umum seperti rumah -rumah ibadah dan tempat keramaian guna memutus penyebaran Covid-19 di kota palopo,” kata Bripka Johan Tonglo
Selain itu, kita juga terus ingatkan kepada masyarakat agar mematuhi prokses Covid-19 yang telah dikeluarkan pemerintah.
“Kita selalu himbau kepada masyarakat agar menggunakan masker apabila beraktifitas ditempat umum, menjaga jarak, rajin mencuci tangan serta menghindari kerumunan,” pungkasnya.
Laporan : Sufri
Komentar